Rabu, 29 Maret 2017

Tahukah Anda kalau Facebook.com awalnya berasal dari nama TheFacebook.com, yang dimana merupakan jaringan sosial skala kecil untuk lingkungan sekolah dan kampus. Berikut sejarah lengkap Facebook dari infografik Facebook oleh MyLife.com.
TAHUN 2003FACEMASH.COM
Hasil gambar untuk mark zuckerberg
Biodata Mark Zuckerberg - Peenemu dan Pendiri Facebook

·                     Nama Lengkap : Mark Elliot Zuckerberg
·                     Lahir: 14 Mei 1984 di White Plains, New York, Amerika
·                     Orang tua: Edward Zuckerberg (ayah), Karen Kempner (ibu)
·                     Istri : Priscilla Chan
·                     Anak: Maxima Zuckerberg
·                     Pekerjaan : CEO Facebook (Penemu sekaligus Pendiri Facebook)
·                     Total Kekayaan : 35,7 miliar USD (2015)
·                     Saudara kandung: Randi Zuckerberg, Arielle Zuckerberg, Donna Zuckerberg
·                     Almamater : Harvard University (Drop Out)



      23 Oktober 2003, merupakan titik awal seorang mahasiswa psikologi Universitas Harvard, Mark Zuckerberg untuk memasuki dunia jaringan sosial dimana ia mulai bereksperimen dengan menciptakan Facemash.com. Facemash.com sendiri merupakan situs yang memperbolehkan pengunjungnya (kebanyakan dari mahasiswa Harvard) untuk membandingkan 2 gambar mahasiswa yang mana yang lebih "hot" (cantik) dan mana yang tidak. 
Hasil gambar untuk facebook
Darimanakah gambar mahasiswa tersebut berasal? Gambar itu didapatkan oleh Mark dengan me-hack database Universitas Harvard. Besoknya, mahasiswa-mahasiswa yang marah meminta Mark untuk menutup situs tersebut. Walaupun begitu, Mark telah membuktikan bahwa orang-orang suka membuka Internet untuk melihat foto-foto orang lain.
Pada tanggal 11 Januari 2004, Zuckerberg mendaftarkan domain thefacebook.com yang terinspirasi dari insiden Facemash dan dimodelkan dari Friendster. Mark juga mengatakan bahwa ia ingin menciptakan sebuah situs web yang dapat menghubungkan orang-orang di dalam Universitas. Ia menyadari bahwa Harvard membutuhkan waktu bertahun-tahun untuk mengimplementasikan sistem tersebut, sedangkan ia da teman-teman Harvard-nya hanya membutuhkan waktu seminggu.
Hasil gambar untuk sean parker co founder facebook
Sean Parker :(lahir 3 Desember 1979; umur 37 tahun) adalah seorang pebisnis dan pengusaha teknologi Internet asal Amerika Serikat. Ia membantu mendirikan NapsterPlaxoCauses dan Airtime.[4][5][6][7][8] Sampai bulan September 2014, kekayaan bersih Parker diperkirakan sebesar US$ 3,1 milyar.[1]             Sesudah Mark menyelesaikan situs tersebut, diketahui bahwa hanya dalam waktu 24 jam, 1.200 (seribu dua ratus) mahasiswa Harvard telah mendaftarkan diri mereka di situs tersebut dan jumlah itu setara dengan setengah jumlah seluruhnya mahasiswa tingkat akhir. 
6 hari sesudah peluncuran tersebut, dikatakan bahwa ternyata Mark juga sedang dalam pengembangan situs lain yang disebut HarvardConnection.com untuk Cameron Winklevoss, Tyler Winkelvoss dan Divya Narendra yang akhirnya menuntut Mark dengan tuntutan bahwa ia telah mencuri ide mereka, yakni Facebok. Mark dan pihak-pihak ini akhirnya menyelesaikan masalah ini dengan solusi yang dirahasiakan.
Tidak lama sesudah peluncuran dan perkembangannya, co-founder dari Napster, Sean Parker menemukan thefacebook.com di komputer pacarnya. Ia kemudian terbang ke New York untuk bertemu dengan Mark yang pada akhirnya ia mulai menjadi penasihat thefacebook.com secara tidak formal.
Di bulan Juni 2004, Facebook mendapatkan investasi pertamanya dari Peter Theil, founder PayPal sebesar $ 500.000 sebagai ganti dari 10.2% saham perusahaan. Sean Parker juga diangkat menjadi presiden dari perusahaan yang baru berdiri tersebut.
thefacebook.com terus dikembangkan ke luar kampus hingga akhirnya pada tanggal 30 Desember 2004, lebih dari 1 juta orang telah menjadi anggota thefacebook.com

TAHUN 2005-2009: FACEBOOK.com
Di Agustus 2005, thefacebook.com berganti nama menjadi facebook.com dengan harga $ 200.000 (200.000 US Dolar). Pada tahun tersebut, Facebook.com mendapatkan berbagai investor dan mulai bekerjasama dengan Apple dan Microsoft. Di akhir 2005, Facebook telah menyebar di US, Canada, Mexico, UK, Australia, New Zealand dan Irlandia.
Tahun-tahun berikutnya tidak begitu cerah bagi Facebook. Hal ini disebabkan Facebook mengalami kerugian sampai pada batas Facebook harus menjual saham-sahamnya untuk membalikkan kembali aliran pendapatan ke arah positif. Tetapi walaupun begitu, Facebook terus berkembang hingga di tahun 2009 Facebook mulai berhasil meningkatkan pendapatannya kembali ke angka yang positif.

PENDAPATAN Facebook 2016
perusahaan penyedia layanan media sosial terbesar di dunia, membukukan pertumbuhan pendapatan lebih dari 50 persen pada kuartal I-2016.
Kinerja Facebook ini berada di atas ekspektasi banyak pihak. Total pendapatan Facebook pada kuartal I-2016 mencapai 5,38 miliar dollar AS (sekitar Rp 70 triliun kurs Rp 13.000), naik dari 3,54 miliar dollar AS pada periode yang sama tahun lalu.
Adapun pendapatan iklan tumbuh 56,8 persen menjadi 5,20 miliar dollar AS. Pendapatan iklan mobile menyumbang 82 persen dari total pendapatan iklan, dibandingkan 73 persen pada kuartal-I 2015.
Para analis sebelumnya mengestimasi pendapatan Facebook mencapai 5,26 miliar dollar AS.
Saham Facebook di bursa saham Wall Street terkerek 9,5 persen pada perdagangan sesi kedua Rabu (27/4/2016) waktu setempat menjadi 118,39 dollar AS.
Facebook juga mengumumkan peningkatan jumlah users pada kuartal I-2016 dibandingkan periode yang sama tahun lalu, yakni 1,65 miliar orang menggunakan Facebook dalam sebulan.
Angka ini meningkat apabila dibandingkan dengan 1,44 miliar orang pada kuartal I tahun 2015 lalu.
"Pengguna menghabiskan lebih dari 50 menit per hari untuk mengakses Facebook, Instagram, dan Messenger. Ini adalah waktu yang besar dibandinhkan jutaan aplikasi lainnya yang tersedia untuk pengguna," ujar CEO Facebook Mark Zuckerberg.


Senin, 27 Maret 2017


Sejarah Berdirinya Google:

Google Didirikan pada tahun 1998 dengan Pendiri dua sahabat Larry Page dan Sergey BrinLarry Page dan Sergey Brin, bertemu di Stanford University pada tahun 1995. Pada tahun 1996, mereka membangun mesin telusur (sebelumnya disebut BackRub) yang menggunakan tautan untuk menentukan tingkat kepentingan masing-masing laman web. Kata Google adalah plesetan dari kata “googol”, istilah matematika untuk angka 1 yang diikuti dengan 100 nol. Google Inc. lahir pada tahun 1998, ketika pendiri bersama Sun, Andy Bechtolsheim, memberikan cek sebesar $100.000 kepada entitas tersebut. Pembuatan Badan Hukum Google pada tanggal 4 September 1998, Penawaran publik perdana (NASDAQ) pada tahun 19 Agustus 2004.
Kantor Pusat Google yaitu : 1600 Amphitheatre Parkway Mountain View CA 94043 (Alamat yang sering muncul saat Payment Isued atau laporan pembayaran Google Adsense) ^^_^^..  Saat ini Google telah meresmikan Kantor cabang di Indonesia pada Jumat 30 Maret 2012 yaitu di: Cyber 2 Tower Jalan HR Rasuna Said Blok X-5 Kuningan, Jakarta Selatan. Untuk saat ini Google memang sebuah perusahaan sekaligus mesin pencari yang mendunia dengan kesuksesan yang telah didapat, terbukti sekarang ini Google telah memilik kantor cabang di berbagai negara dunia seperti: Amerika Serikat, Eropa, Kanada, Republik Cheska, Denmark, dan masih banyak lagi, dapat anda lihat selengkapnya di-> Lokasi Kantor Google berikut.

Pendiri Google “Larry Page dan Sergey Brin” :

Pendiri Google : Larry Page dan Sergey Brin
Pendiri Google : Larry Page dan Sergey Brin

1. Biografi Larry Page:

larry_page_CEO
larry_page_CEO
Larry Page mendapatkan gelar Sarjana Teknik dari Universitas Michigan, Ann Harbor, dan magister ilmu komputer dari Universitas Stanford. Beliau adalah anggota Komite Penasihat Nasional (National Advisory Committee – NAC) di Fakultas Teknik Universitas Michigan, dan bersama dengan pendiri-bersama Sergey Brin, Larry dianugerahi Marconi Prize pada tahun 2004. Beliau adalah wali dewan X-PRIZE, dan dipilih untuk masuk National Academy of Engineering (Akademi Teknik Nasional) pada tahun 2004.
Kedudukan di Google Larry Page adalah Sebagai Direktur Utama (CEO) Google, Larry bertanggung jawab atas operasi keseharian Google, serta memimpin pengembangan produk dan strategi teknologi perusahaan. Beliau mendirikan Google bersama Sergey Brin pada tahun 1998 saat menempuh pendidikan Ph.D. di Universitas Stanford, dan merupakan CEO pertama hingga tahun 2001—mengembangkan perusahaan yang mempekerjakan hingga lebih dari 200 pegawai dan mampu menghasilkan laba. Sejak tahun 2001 hingga 2011, Larry menjabat sebagai president of products.

2. Biografi Sergey Brin :

Sergey Brin_Pendiri Bersama
Sergey Brin_Pendiri Bersama
Sergey Brin mendapatkan gelar sarjana dengan pujian dalam bidang matematika dan ilmu komputer dari Universitas Maryland di College Park. Saat ini beliau sedang cuti dari program Ph.D. ilmu komputer di Universitas Stanford, tempat beliau mendapatkan gelar magisternya. Sergey adalah anggota National Academy of Engineering (Akademi Teknik Nasional) dan penerima National Science Foundation Graduate Fellowship (Beasiswa Lulusan Yayasan Sains Nasional).
Sergey Brin turut mendirikan Google Inc. pada tahun 1998. Sekarang, beliau memimpin proyek-proyek khusus. Sejak tahun 2001 hingga 2011, Sergey bertindak sebagai president of technology, yang berbagi tanggung jawab atas operasi keseharian perusahaan bersama Larry Page dan Eric Schmidt.
Untuk melihat selengkapnya jajaran Pengelola Google beserta kedudukannya di Google silahkan lihat di : Para Pengelola Google. Satu hal yang perlu kita ketahui yaitu : Misi Google adalah mengatur informasi dunia dan membuatnya dapat diakses dan bermanfaat secara universal. Sukses dan jaya Terus Google.
Sekian pembahasan sejarah berdirinya Google, semoga bermanfaat. ^_^
sumber:https://herugan.com/sejarah-berdirinya-google-dan-biografi-pendiri-google

Rabu, 22 Maret 2017

  

Sejarah Microsoft Corporation

Bercerita tentang sejarah Microsoft Corporation, tidak lepas dari Bill Gates dan Paul Allen. Microsoft didirikan pada tanggal 4 April 1975, misi pertama adalah mengembangkan dan menjual interpreter BASIC untuk Altair 8800. Bisnis perusahaan berkembang pesat hingga nama dari perusahaan ini mendunia dengan salah satu produk perangkat lunak yang kita kenal dengan nama “Windows”.
Microsoft Redmond Campus
Microsoft adalah perusahaan pembuat perangkat lunak terbesar di dunia, baik dari popularitas maupun diukur dari pendapatan. Seperti kita tahu, perusahaan asal Redmond, Washington, pada tahun 2014, menurut Forbes menempati posisi ke 32 dalam top 50 perusahaan terbesar di dunia, rangking tersebut jauh dari kompetitor asal Cupertino, Apple Inc, yang menempatkan dirinya berada pada posisi 15. Menurut majalah Fortune, pada top 1000 perusahaan terbesar di Amerika, Microsoft menempati posisi ke 34. Tentu saja Microsoft masuk dalam jajaran 100 Perusahaan Inovasi Teknologi Terbaik 2014.

Microsoft Corporation, adalah perusahaan multinasional yang mengembangkan, memproduksi, menjual lisensi, mendukung dan menjual perangkat lunak komputer, elektronik konsumen dan komputer pribadi dan jasa. Produk terbaik perusahaan yaitu; sistem operasi Microsoft Windows dan program aplikasi Microsoft Office. Produk perangkat keras andalannya adalah konsol game Xbox dan tablet Microsoft Surface yang diperkenalkan pada Juni 2012.

Microsoft juga mulai memasuki pasar smartphone dengan mengakuisisi “Nokia”. Microsoft membayar $ 5 miliar untuk perangkat dan layanan, dan $ 2.2 milyar untuk lisensi paten Nokia, namun tidak termasuk branding “Nokia”.

Dari kiri: J W. Thomson, Satya Nadella, Bill Gates, Steve Ballmer
Dari nama Micro-soft, kemudian Microsoft dan menjadi Microsoft Corporation, saat ini perusahaan dibawah kepemimpinan Satya Nadella menggantikan Steve Ballmer, sementara John W. Thompson menjadi Chairman, dan Bill Gates sendiri sebagai penasehat perusahaan.

Name:  Microsoft Corporation
Industry         :  Computer software, Consumer electronics, Computer hardware
Founded:  Albuquerque, New Mexico, U.S. (April 4, 1975)
Founder                               :  Bill Gates, Paul Allen
Headquarters: Microsoft Redmond Campus, Redmond, Washington, U.S.
Area served: Worldwide
Key people: John W. Thompson (Chairman), Satya Nadella (CEO), Bill Gates (founder, technology advisor)

Sejarah Microsoft Corporation
Paul Allen dan Bill Gates, teman masa kecil, minat dan bakat kedua orang ini adalah sama “pemrograman komputer”. Kedua sahabat ini selisih 3 tahun, Allen yang lebih tua umurnya. Keduanya sama-sama punya tujuan untuk membuat bisnis yang sukses memanfaatkan keterampilan mereka bersama tentang komputer.

Paul Allen (kiri) dan Bill Gates (kanan), saat pertama Altair BASIC

Paul Allen (kiri) dan Bill Gates (kanan) tahun 2013
Bill Gates dan Paul Allen
     Paul allen 
Paul Allen lahir di Seattle, Washington. Setelah memperoleh nilai sempurna dari 1.600 pada SAT (skala pra-1995), Allen pergi ke Washington State University, Allen sekolah untuk mengejar gelar dalam ilmu komputer, namun hanya 2 tahun sebagai mahasiswa Allen putus sekolah, Allen kemudian bekerja di Honeywell tahun 1972.
Nama                       : Paul Gardner Allen
Lahir                        : 21 januari,1963
Tempat tinggal     : Mercer Island, washington, U.S.
Alumni                    : Washington State University ( keluar tahnun 1974 )
Kedudukan            : wakil penemu di microsoft

BILL GATES
    Bill Gates lahir di Seattle, Washington, lulus dari Lakeside School pada tahun 1973 dan merupakan Merit Scholar Nasional. Dia mencetak 1.590 dari 1.600 pada SAT dan terdaftar di Harvard College pada musim gugur 1973. Disana dia bertemu dengan Steve Ballmer, yang nantinya sebagai CEO Microsoft. Dalam tahun kedua (1974), Gates merancang sebuah algoritma untuk pancake penyortiran sebagai solusi untuk salah satu dari serangkaian masalah yang belum terpecahkan yang disajikan dalam kelas kombinatorika oleh Harry Lewis, salah seorang profesornya. Solusi Gates memegang rekor sebagai versi tercepat (1% lebih cepat) selama lebih dari tiga puluh tahun belum terpecahkan rekor tersebut. Solusi dari Gates itu kemudian diresmikan dalam sebuah makalah yang diterbitkan bekerjasama dengan Harvard ilmuwan komputer Christos Papadimitriou.

Walaupun salah satu mahasiswa yang cerdas di Hardvard, Gates tidak punya rencana studi yang jelas saat menjadi mahasiswa di Harvard, dan menghabiskan banyak waktu dengan menggunakan komputer sekolah. Gates tetap dalam kontak (berhubungan) dengan Paul Allen, dan ia bergabung dengannya di Honeywell selama musim panas 1974, sementara dia masih berstatus sebagai mahasiswa.
“Allen dan Gates bersama-sama di Honeywell tahun 1974″

lahir                       :William Henry Gates III, October 28, 1955 (age 59), Seattle, Washington, US
Tempat lahir        :Medina, Washington, US
Alma mater          :Harvard University
kedudukan           :Technology Advisor of Microsoft Co-Chair of the Bill & Melinda Gates Foundation CEO of Cascade Investment
Chair of Corbis



Sejarah Berdirinya Microsoft
 

Gagasan yang akan menelurkan Microsoft berkecambah ketika Paul Allen menunjukkan kepada Bill Gates majalah Popular Electronics edisi 1 Januari 1975 yang menunjukkan Altair 8800 dari Micro Instrumentation and Telemetry Systems (MITS). Allen dan Gates melihat potensi “bisnis” untuk mengembangkan sebuah implementasi dari bahasa pemrograman BASIC untuk sistem Altair 8800 tersebut. Allen kemudian meyakinkan Gates untuk drop-out dari Harvard University dalam rangka menciptakan Microsoft, disamping itu juga Gates tidak jelas studi-nya di Harvard. Gates memutuskan untuk keluar, ia telah berbicara atas keputusan ini bersama orang tuanya, yang mendukung dia setelah melihat berapa banyak Gates ingin memulai sebuah perusahaan.

Pertama, mereka hanya berspekulasi untuk mengukur minat dari MITS. Gates menghubungi MITS dan mengklaim bahwa dirinya dan rekannya (Allen) punya bahasa pemrograman BASIC untuk alat tersebut, dan setelah mendapat panggilan telepon dari Gates, MITS langsung minta didemonstrasikan. Karena Gates pada awalnya hanya berspekulasi, dengan kata lain tidak ada sistem untuk Altair 8800, Allen dan Gates mengambil waktu mempelajari selama delapan minggu sebelum demo mereka ke MITS. Allen membuat sebuah simulator untuk Altair, sementara Gates mengembangkan penerjemahnya (bahasa program). Saat menunjukkan ke MITS, meski mereka hanya sebatas mendemonstrasikan sebuah simulator, bukan alat aslinya, penerjemah tersebut beroperasi dengan sangat mulus. Dan akhirnya MITS setuju mendistribusikan dan memasarkannya dengan nama Altair BASIC.

Setelah demo dan MITS setuju untuk memasarkannya, Allen dan Gates mendirikan perusahaan, Allen mengusulkan ide nama “Micro-Soft” (seperti yang dikatakan dalam artikel majalah Fortune tahun 1995). Mereka secara resmi mendirikan Microsoft tanggal 4 April 1975 dan dimana Bill Gates sebagai CEO. Pada tanggal 26 November 1976 perusahaan ini mulai berkembang dan juga sudah terdaftar di bawah nama dengan Sekretaris Negara bagian Mexico.

     Perkembangan Microsoft Corporation Inc
Pada bulan Agustus 1977, perusahaan ini membuat perjanjian dengan ASCII Magazine di Jepang dan berujung pada pendirian kantor internasional pertamanya pada tanggal 1 November 1978, di Jepang, “ASCII Microsoft” (sekarang disebut “Microsoft Japan”). Perusahaan ini pindah ke kantor barunya di Bellevue, Washington bulan Januari 1979, dan pada bulan November 1979, istilah “Microsoft” pertama kali digunakan oleh Bill Gates.

Perusahaan ini naik mendominasi operasi komputer pribadi pasar sistem dengan MS-DOS pada pertengahan 1980-an, diikuti oleh Microsoft Windows pada tahun 1986. Sejak 1990-an, telah semakin pesat dari pasar sistem operasi dan telah membuat sejumlah akuisisi perusahaan.

Steve Ballmer bergabung dengan Microsoft pada tanggal 11 Juni 1980, (nantinya sebagai CEO, dari Januari 2000 hingga Februari 2014, lalu digantikan Satya Nadella hingga sekarang).

Microsoft direstrukturisasi pada tanggal 25 Juni 1981, untuk menjadi  “Microsoft Corporation, Inc.”. Sebagai bagian dari restrukturisasi, Bill Gates menjadi presiden perusahaan dan ketua dewan, dan Paul Allen menjadi Executive Vice President.

Microsoft memasuki bisnis SO (sistem operasi) pada tahun 1980 dengan Unix versinya sendiri bernama Xenix.

Tetapi, justru MS-DOS yang memperkuat dominasi perusahaan. Setelah negosiasi dengan Digital Research gagal, IBM menyetujui kontrak dengan Microsoft pada bulan November 1980 untuk menyediakan versi CP/M OS, yang akan dipakai di jajaran IBM Personal Computer (IBM PC) mendatang. Untuk persetujuan ini, Microsoft membeli tiruan CP/M bernama 86-DOS dari Seattle Computer Products, mengganti namanya menjadi MS-DOS, yang diganti lagi oleh IBM menjadi PC-DOS.

Setelah peluncuran IBM PC bulan Agustus 1981, Microsoft mendapatkan kepemilikan MS-DOS. Sejak IBM mendaftarkan hak cipta IBM PC BIOS, perusahaan lain harus melakukan rekayasa mundur agar perangkat keras non-IBM dapat beroperasi sebagai komputer kompatibel IBM PC. Karena berbagai faktor, seperti pilihan perangkat lunak MS-DOS yang tersedia, Microsoft langsung menjadi vendor sistem operasi PC terdepan pada masanya. Perusahaan ini memperluas diri ke pasar-pasar baru melalui peluncuran Microsoft Mouse tahun 1983, serta divisi penerbitan bernama Microsoft Press.

Paul Allen mengundurkan diri dari Microsoft pada bulan Februari 1983, setelah dinyatakan terserang penyakit Hodgkin.

Saat mengembangkan sistem operasi baru bersama IBM tahun 1984, yang disebut OS/2, Microsoft meluncurkan Microsoft Windows, sebuah ekstensi grafis untuk MS-DOS, tanggal 20 November 1984.
Microsoft memindahkan kantor pusatnya ke Redmond tanggal 26 Februari 1986, dan pada tanggal 13 Maret, Microsoft menjadi perusahaan umum.

Karena kemitraannya dengan IBM, pada tahun 1990, Federal Trade Commission mengawasi Microsoft dikarenakan adanya kemungkinan kolusi, masa itu menandakan awal dari satu dasawarsa penuh tuntutan hukum dari Pemerintah Amerika Serikat.

Microsoft mengumumkan peluncuran versi OS/2-nya kepada pembuat peralatan asli (OEM) tanggal 2 April 1987, sementara itu, perusahaan ini sedang mengerjakan sebuah OS 32-bit, Microsoft Windows NT, menggunakan ide dari OS/2, yang kemudian diluncurkan tanggal 21 Juli 1993 dengan kernel moduler baru dan antarmuka pemrograman aplikasi (API) Win32, menjadikan porting dari Windows 16-bit (berbasis MS-DOS) lebih mudah. Setelah Microsoft memberitahu IBM tentang NT, kemitraan OS/2 berakhir.
Microsoft memperkenalkan perangkat lunak perkantorannya, Microsoft Office, tahun 1990. Perangkat lunak ini terdiri dari beberapa aplikasi produktivitas kantor, seperti Microsoft Word dan Microsoft Excel.
Pada tanggal 22 Mei, Microsoft meluncurkan Windows 3.0 dengan grafis antarmuka pengguna baru dan kapabilitas mode terlindungi mutakhir untuk prosesor Intel 386.

Perusahaan ini merilis Windows 95 tanggal 24 Agustus dan tentu saja sesuai namanya, yaitu tahun 1995, dengan tugas ganda bergilir, antarmuka pengguna baru yang dilengkapi tombol ‘start’, dan kompatibilitas 32-bit; sama seperti NT, OS ini menyediakan API Win32.

Tanggal 13 Januari 2000, Bill Gates menyerahkan jabatan CEO kepada Steve Ballmer, teman lama Gates di perguruan tinggi dan karyawan perusahan ini sejak 1980, dan menciptakan jabatan baru untuk dirinya sebagai Kepala Arsitek Perangkat Lunak.

Berbagai perusahaan, termasuk Microsoft, membentuk Trusted Computing Platform Alliance pada bulan Oktober 1999 untuk meningkatkan keamanan dan melindungi properti intelektual melalui identifikasi perubahan perangkat keras dan lunak.

Tanggal 25 Oktober 2001, Microsoft merilis Windows XP, sehinnga menyatukan arus utama dan jajaran NT di bawah basis kode NT. Perusahaan ini meluncurkan Xbox pada akhir tahun 2000, menandakan masuknya Microsoft ke pasar konsol permainan yang selama ini didominasi Sony dan Nintendo.

Pada bulan Maret 2004, Uni Eropa mengeluarkan tuntutan hukum “antitrust” terhadap perusahaan ini, dengan menyebut Microsoft menyalahgunakan dominasinya dengan Windows OS, sehingga berujung pada putusan hakim untuk membayar ganti rugi sebesar €497 juta ($613 juta) dan memproduksi versi baru Windows XP tanpa Windows Media Player, Windows XP Home Edition N dan Windows XP Professional N.

Di rilis bulan Januari 2007, versi Windows selanjutnya, Windows Vista, berfokus pada fitur, keamanan, dan antarmuka pengguna baru yang dijuluki Aero. Microsoft Office 2007, dirilis pada saat yang sama, menampilkan antarmuka pengguna “Ribbon” yang menjadi perubahan terbesar dari versi sebelumnya. 

Bill Gates mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Kepala Arsitek Perangkat Lunak pada 27 Juni 2008 dan memegang jabatan lain di Microsoft selain menjadi penasihat perusahaan pada proyek-proyek utama.
Azure Services Platform, tanda masuknya Microsoft ke pasar komputasi awan untuk Windows, diluncurkan tanggal 27 Oktober 2008.

Pada 12 Februari 2009, Microsoft mengumumkan keinginannya untuk membuka jaringan toko ritel bermerek Microsoft, dan pada 22 Oktober 2009, Microsoft Store pertama dibuka di Scottsdale, Arizona, pada hari yang sama dengan peluncuran resmi Windows 7. Fokus Windows 7 adalah memperbaiki Vista dengan fitur yang mudah digunakan dan pemutakhiran performa, alih-alih merombak total Windows.

   Microsoft adalah anggota pendiri Open Networking Foundation pada 23 Maret 2011. Perusahaan pendirinya meliputi Google, HP Networking, Yahoo, Verizon, Deutsche Telekom, dan 17 perusahaan lain. Organisasi nirlaba ini berfokus pada penyediaan dukungan untuk inisiatif komputasi awan baru bernama Software-Defined Networking. Inisiatif ini bertujuan untuk mempercepat inovasi melalui perubahan perangkat lunak yang sederhana pada jaringan telekomunikasi, jaringan nirkabel, pusat data, dan wilayah jaringan lainnya.

Pada tanggal 26 Oktober 2012, Microsoft merilis Windows 8 kepada masyarakat umum. Hampir setahun kemudian, Microsoft merilis revisi besar pertama ke Windows 8, Windows 8.1, pada tanggal 17 Oktober 2013.

Pada tanggal 8 April 2013, Microsoft menjual bisnis IPTV, Mediaroom, untuk Ericsson. Pada tanggal 2 September 2013, Microsoft mengakuisisi smartphone Nokia dan bisnis seluler sebesar $ 7,2 miliar. Microsoft membayar $ 5 miliar untuk Nokia Devices & Layanan dan $ 2.2 milyar untuk lisensi paten Nokia, namun tidak termasuk branding “Nokia”. Microsoft hanya memperoleh nama “Lumia”, yang merupakan nama populer smartphone dari Nokia. “Nokia Lumia” berganti dengan “Microsoft Lumia”.

Pada 22 Oktober 2013, tablet Microsoft Surface 2 dan Surface Pro 2 yang dirilis menampilkan sejumlah perbaikan termasuk memperpanjang waktu hidup baterai dan kickstand telah didesain ulang. Selang satu bulan, pada akhir November 2013, Microsoft meluncurkan Xbox One.

Pada tanggal 20 Mei 2014, Microsoft mengumumkan Surface Pro 3.
Pada tanggal 30 September 2014, Microsoft mengumumkan penggantian sistem 8 / 8.1 operasi Windows dengan lahirnya sistem operasi terbaru Windows 10, dengan preview teknis publik pertama dirilis pada tanggal 1 Oktober 2014. Dan kini Windows 10 sudah dirilis pada tanggal 21 Januari 2015

Rabu, 22 Februari 2017

Sejerah dan perkembangan html

Hypertext Markup Language (HTML) adalah suatu metode untuk mengimplementasikan konsep hypertext dalam suatu naskah atau dokumen. Namun HTML bukanlah sebuah bahasa pemrograman, melainkan adalah sebuah standar yang digunakan secara luas untuk menampilkan halaman web. HTML saat ini merupakan standar internet yang didefinisikan dan dikendalikan penggunaannya oleh World Wide Web Consortium (W3C).
Sebelum suatu HTML disahkan sebagai suatu dokumen HTML standar, harus disetujui oleh W3C untuk dievaluasi secara ketat. Dengan demikian, setiap terjadi perkembangan level, HTML memiliki suatu kelebihan yang baru dalam hal penampilannya ketimbang versi-versi sebelumnya. Jika ada bug pada perintah-perintah tertentu dapat dihindari.
Setiap terjadi perkembangan suatu versi HTML, maka mau tak mau browser pun harus memperbaiki diri agar bisa mendukung kode-kode HTML yang baru tersebut. HTML itu sendiri awalnya dari bahasa SGML (Standard Generalized MarkUp Language), yang sudah digunakan sejak dulu untuk memformat dokumen agar bersifat portabel. Tata cara penulisan HTML merupakan penyederhanaan SGML.
Sejarah HTML
Sejarah HTML atau Hypertext Markup Language telah menjadi teknologi utama untuk Websejak awal tahun 1990-an. Tim Berners-Lee menciptakan HTML pada tahun 1989 sebagai cara sederhana namun efektif untuk mengkodekan dokumen elektronik. Bahkan, tujuan awal dari web browser adalah untuk melayani pembaca untuk membuka dokumen berformat HTML.
Perkembangan HTML
Didalam HTML telah mengalami berbagai perkembangan dari tiap-tiap versinya. Berikut adalah versi-versi dari perkembangan HTML tersebut:
HTML Versi 1.0
HTML Versi 1.0 merupakan pionir yang di dalamnya masih terdapat banyak sekali kelemahan hingga wajar jika tampilan yang dihasilkan sangat sederhana. Kemampuan yang dimiliki versi 1.0 ini antara lain heading, paragraf, hypertext, list, serta cetak tebal dan miring pada teks. Versi ini juga mendukung peletakan image pada dokumennya tanpa memperbolehkan teks di sekelilingnya (wraping)
HTML Versi 2.0
Pada HTML Versi ini, penambahan kualitas HTML terletak pada kemampuannya untuk menampilkan suatu form pada dokumen. Dengan adanya form ini, kita dapat memasukkan nama, alamat, serta saran dan kritik. HTML versi 2.0 ini merupakan pionir dari adanya web interaktif.
HTML Versi 3.0
Versi HTML 3.0 menambahkan beberapa fasilitas baru seperti FIGURE yang merupakan perkembangan dari IMAGE untuk meletakkan gambar dan tabel. Selain itu, HTML ini juga mendukung adanya rumus-rumus matematika dalam dokumennya. Versi ini yang disebut HTML+- tidak bertahan lama dan segera digantikan dengan versi 3.2.
HTML Versi 3.2
HTML versi ini merupakan HTML yang sering digunakan. Di dalamnya terdapat suatu teknologi untuk meletakkan teks di sekeliling gambar, gambar sebagai latar belakang, tabel, frame, style sheet dan lain-lain. Selain itu pada HTML versi ini Kita bisa menggunakan script di luar HTML untuk mendukung kinerja HTML kita tersebut, seperti Javascript, VBScript dan lain-lain.
HTML Versi 4
HTML ini memuat banyak sekali perubahan dan revisi dari pendahulunya yaitu HTML 3.2. Perubahan ini hampir terjadi di segala perintah HTML seperti tabel, image, link, text, meta, imagemaps, form dan lain-lain.
HTML Versi 4.01
HTML versi 4.01 merupakan revisi dari HTML 4.0. Versi terbaru ini memperbaiki kesalahan-kesalahan kecil (minor errors) pada versi terdahulunya. HTML 4.01 ini juga menjadi standarisasi untuk elemen dan atribut dari script XHTML 1.0.
HTML Versi 5.0
Teknologi ini mulai diluncurkan pada tahun 2009, tetapi pada tanggal 4 Maret 2010 terdapat sebuah informasi bahwa W3C (World Wide Web Consortium) dan IETF (Internet Engineering Task Force) yaitu sebuah organisasi yang menangani HTML sejak versi 2.0 telah mengmbangkan versi HTML terbaru, yaitu versi 5.0.
HTML 5 adalah sebuah prosedur pembuatan tampilan web baru yang merupakan penggabungan antara CSS, HTML itu sendiri dengan JavaScript.
Beberapa kelebihan yang dimiliki oleh HTML5 adalah:
Cleaner code
Karena sebagian besar kode telah termasuk di dalam sintaks HTML5, maka kode nampak terlihat lebih sederhana daripada penggabungan antara HTML, CSS dan Java Script.
Greater consistency
HTML5 telah melakukan banyak sekali penambahan sintaks yang dibuat dalam struktur lebih baik dan lebih sederhana daripada sintaks-sintaks sebelumnya. Hal ini membuat developer terbantu dalam meningkatkan konsistensi dalam membangun sebuah web.
Improve Semantics
Berbagai elemen kode di dalam HTML5 yang telah distandarisasi, maka nilai semantik dari sebuah web dapat lebih ditingkatkan. Itu berarti bahwa bagian-bagian dari web seperti header, nav, footer dan beberapa bagian lainnya terdefinisi dengan jelas maksud serta tujuannya. Selain itu juga terbentuk dalam sebuah “machine readible format”.
Improved Accessibility
Teknologi HTML5 yang memudahkan struktur pembangunan sebuah web, maka developer dapat membangun pemahaman yang lebih detil mengenai halaman web.
Client-side Database
HTML5 menyediakan model database SQL yang baru dengan API yang dapat dibangun dalam konsep lokal, dalam hal ini di sisi client.
Geolocation
HTML5 mempunyai API yang terintegrasi terhadap geolocation, fasilitas tersebut dapat diakses melalui GPS atau fasilitas lain seperti Google Latitude pada iphone.
Offline Aplication Cache
Pengguna dapat terus melakukan interaksi dengan aplikasi meskipun mereka terputus dari jaringan internet.
Smarter Forms
Terdapat semacam reguler expression (regex) yang membuat form mampu mengenali secara lebih baik tentang input, validasi data dan interaksi dengan elemen lain (misal : format email, password dll)
Sharper focus on Web Application Requiments
HTML5 membuat sebuah mekanisme yang lebih mudah dalam hal pembuatan front end, aplikasi chat, tools drag and drop, video player, pengolah grafis dan masih banyak lagi. (*)